Esensi Gosip Politik Itu Apa?


===
Apa-apa sekarang serba mahal. Jangankan bahan pokok dapur, sejenis ampas gabah saja laku dijual. Harganya pun lumayan. Sesuatu yang tak ada guna siapa nyana sekarang memiliki harga yang cukup menggembirakan. Tren ini tentu memiliki konskekwensi tersendiri bagi kehidupan.

Imbasnya suara keluhan di mana-mana. Pasti gara-gara pemimpin itu? Bisa jadi ada konspirasi dunia terkait harga yang menakutkan? Dan aneka tuduhan lain. Efek sosial karena keputusan politik lebih menarik dibicarakan--- diperdebatkan daripada isu-isu lain yang lebih esensial. Misalnya kerusakan moral atau lingkungan alam yang mewabah di segala tempat.

Kenyataan itu banyak saya temukan di lingkungan aktivitas, obrolan seputar itu lebih nyata dan terasa membumi. Ironisnya, banyak dari kita yang merasa paling tahu dan mampu membaca realitas politik ter-update.

Padahal siapa kita dan seperti apa kita dibandingkan para pengamat poitik yang sering nongol di teve?

Memang benar sama mereka suka ngomong juga, bedanya yang sering bicara di teve jelas memiliki kualitas akademik tinggi. Tengok gelar prestius dari profesor, dokter, hingga peneliti di bidangnya.

Terus yang bicara tanpa kualitas gimana?

Tanpa hasil. Pengetahuan kita tentang realitas tak membantu pada kenyataan hidup. Ini sungguh miris. Seharusnya, kalau sudah begini perlu peninjauan. Sikap kita pada politik harus dihadapkan pada konsep nyata kehidupan, apa dan bagaimana bisa diterapkan pada realitas sosial. Sedikit pragmatis gak apa-apa mungkin ya? (*****)

Posting Komentar

0 Komentar